Shaloomm... Selamat Datang di WebBlog kawan-kawan KPPMD Malang I ( Skadron-M1 ) - Selamat Bergabung dan Selamat Melayani. # http://skadron-m1.co.cc # kppmd malang 1 FACEBOOK GROUP "

19 September 2006

Aku Tidak Pernah Sendiri
oleh : Benny Irawan
Sore ini, selimut kelam tiba-tiba akrab dengan malam.Udara dingin menggigit seolah memiliki taring, taring yang dingin sedingin bongkahan es yang bening.Kudapati wajahku disana. Wajah yang menyimpan sejuta ceria dan tawa. Wajah yang menyimpan sejuta rahasia yang tak seorangpun tahu. Wajah yang kesepian, seperti ketika Betsyeba kehilangan Uria yang meregang nyawa dalam peperangan. Dalam hal ini, aku membenci Daud. Daud yang buta karena birahi. Hati kecilku berkata,“aku benci diriku sendiri…”. Atau mungkin, wajahku seperti wajah Daud? Daud yang kesepian? (II Samuel11:1-27). Aku mengaca. Menelisik bongkahan es yang bening.
Aku tertunduk. Tak berdaya dan tak bertenaga. Sepertinya, segala vonis dan hukuman ditimpakan padaku oleh awan yang gelap. Oleh bulan yang tak lagi genap, tak lagi bulat. Daud, raja yang dicintai oleh Tuhan dan rakyatnya saja merasa kesepian. Apalagi aku, aku manusia biasa yang tak bilang kalau Tuhan tidak mencintai aku. Aku semakin tak berdaya.
Bicara cinta, Gie pernah mencatat pada buku hariannya. Saat itu hari Minggu tanggal 9 Maret 1958.Ia menulis, …Cinta murni lebih baik masuk keranjang sampah... Kepalaku mulai mendongak. Bagiku, manusia tidak akan pernah memiliki cinta murni. Siapa yang tahu, kalau Juliet benar-benar mati dipangkuan Romoe? Bagiku, cinta yang murni hanya dimiliki Tuhan Allah. Meski Ia sudah menghukum Adam dan Hawa, Tuhan masih membuatkan mereka pakaian dari kulit binatang. Tidak hanya membuatkannya saja, tetapi Ia juga mengenakannya kepada mereka. (Kejadian 3:21) tidak ada alasan lain, karena Tuhan Allah memiliki cinta yang murni.
Yesus juga cinta. Terbukti ketika Ia benar-benar mati untuk menebus dosa manusia. Manusia yang sangat berdosa. Cinta yang benar-benar murni, mencintai meski terus menerus disakiti. Lalu Ia bangkit untuk membuktikan bahwa maut tidak mampu mengalahkan diriNya dan mempersiapkan tempat bagi mempelai yang sangat dicintaiNya. Roh kudus adalah cinta. Ia adalah kebasahan yang menyatukan dipunggung tangan yang saling menggenggam.Ia sedekat dan selembut itu. Kekuatan dan kehadiranNya tak tertahankan. Kepalaku sedikit tegak.
Pembelaanku mulai di depan mata. Dan kupunguti setiap jawaban-jawaban yang kujatuhkan di jalanan. Di jalanan yang basah dan pasar yang rekah. Saat itu, Daud memang sendiri. Seperti aku saat ini. Saat itu Daud berdosa.Pikirku, aku juga iya. Mungkin saat itu Daud tidak melibatkan Tuhan. Ia kalah dengan kesendiriannya.Saint Joan, seorang martir Protestan. Ketika ia ditentang untuk menyerang Paris dan tak ada seorangpun yang mau membantunya ia berkata: “Don’t think you canfrighten me by telling me that I am alone. France isalone, and God is alone… The loneliness of God is HisStrenght”. (Jangan kira kau bisa menakuti saya dengan mengatakan bahwa saya berdiri sendiri. Negara Perancis sendirian dan Tuhan sendirian… Kesendirian Tuhan adalah kekuatanNya).
Malam benar-benar menjadi malam yang kelam. Aku benar-benar sendiri. Dengan segenggam jawaban yang membuatku tertidur dengan senyum. Senyum yang selalu menyambut datangnya pagi yang wangi.